Indonesia Tengah Siapkan Diplomasi Pertahanan ke 11 Negara Sebagai Upaya Penanganan Isu Papua

"Indonesia Tengah Siapkan Diplomasi Pertahanan ke 11 Negara Sebagai Upaya Penanganan Isu Papua"


Rabu, 21 Agustus 2024 

Pada Rabu, 21 Agustus 2024, dilaksanakan rapat evaluasi Pokja Diplomasi Pertahanan (DP) di Gedung Kementerian Pertahanan, Jakarta Pusat. Pertemuan tersebut dihadiri oleh Sekretaris Jenderal Kementerian Pertahanan, Marsekal Madya TNI Donny Ermawan T., M.D.S., serta Ketua Pokja DP Brigjen TNI Dr. Oktaheroe Ramsi, S.IP., M.Sc. Rapat yang dilaksanakan membahas rencana strategis kunjungan diplomasi Indonesia ke 11 negara, yang bertujuan untuk mengatasi krusialitas isu Papua serta mendorong diplomasi pertahanan yang lebih efektif.

Pokja DP merencanakan pembentukan empat tim yang akan berkunjung ke negara-negara seperti Australia, Prancis, Inggris, dan Fiji. Masing-masing tim akan membawa undangan dan poin-poin diskusi untuk mempererat hubungan dan kerjasama terkait isu Papua. Pertemuan diplomatik ini dijadwalkan berlangsung pada 21-30 November 2024 di Jakarta, dengan tujuan memperluas kerjasama internasional. 

Tujuan utama dari inisiatif ini adalah untuk meningkatkan dukungan internasional dan membangun persepsi positif Indonesia di mata internasional.

Harapan dari kegiatan oleh Pokja DP ini yaitu agar diplomasi tersebut dapat memperkuat posisi Indonesia dalam hubungan internasional dan memastikan bahwa upaya-upaya pemerintah dalam menjaga stabilitas dan perdamaian di Papua dipahami dan didukung oleh komunitas global.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Mekanisme Praktek Kerja Lapangan di Ditkersin Kementrian Pertahanan Republik Indonesia untuk Mahasiswa Hubungan Internasional

A Lil’ Story of Internship

Profil dan Struktur Kementerian Pertahanan Republik Indonesia